Cara Mengkilapkan Lemari Kayu dengan Bahan Alami

Lemari kayu mempunyai keunggulan tersendiri kalau dibandingkan dengan lemari dari bahan lainnya. Lemari ini terlihat begitu menawan dengan pesona alami yang dimilikinya. Lemari dari kayu masih mampu bersaing di tengah-tengah munculnya berbagai material baru di pasaran. Bahkan lemari ini dianggap memiliki kualitas yang paling bagus. Alasannya karena lemari kayu sudah terbukti awet dan mampu bertahan hingga puluhan tahun

Untuk menambah daya tarik lemari kayu, produsen biasanya membuat tampilan lemari ini berkilau. Lemari kayu sengaja dibuat mengkilap seperti mengandung lapisan minyak di bagian permukaannya. Tujuannya supaya tercipta kesan mewah pada lemari tersebut. Barang-barang yang mewah memang selalu terlihat mengkilap saat tertimpa cahaya. Begitu pula dengan lemari kayu akan tampak mewah apabila permukaannya mengkilap.

Yuk Intip Rahasia Cara Mengecat Ulang Lemari Pakaian Kayu Terbaik - Cat Kayu

Sumber : www.catkayu.com

Untuk membuat lemari kayu agar tampak mengkilap, Anda bisa menggunakan plitur atau pernis yang bisa dibeli di toko bangunan terdekat. Namun jika Anda ingin memakai bahan alami yang bersifat ramah lingkungan, Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan berikut ini!

Kelapa

Daging buah kelapa mengandung minyak dalam jumlah yang cukup banyak. Minyak ini biasa kita gunakan sebagai minyak sayur untuk keperluan memasak. Anda juga bisa memanfaatkan minyak yang terkandung di dalam daging buah kelapa untuk mengkilapkan lemari kayu. Anda bisa memarut daging buah kelapa terlebih dulu, lalu pakailah ampasnya untuk membersihkan lemari. Maka hasilnya lemari pun tampak mengkilap.

Kemiri

Kalau mau hasil yang lebih bagus, Anda bisa menggunakan kemiri. Kandungan minyak alami di dalam kemiri tidak hanya membuat tampilan permukaan lemari menjadi berkilau, tetapi juga mampu membuat warnanya tampak lebih gelap. Cara memakai kemiri untuk mengkilapkan lemari kayu yaitu Anda perlu menyangrai terlebih dahulu. Kemudian tumbuklah sampai halus. Tumbukan kemiri yang halus selanjutnya digosokkan ke permukaan lemari secara merata.

Minyak Zaitun

Jika Anda mempunyai stock minyak zaitun di rumah, Anda bisa memanfaatkannya sebagai bahan untuk mengkilapkan permukaan lemari. Minyak zaitun ini aman dipakai dan hasilnya pun sangat memuaskan. Anda bisa menuangkan minyak zaitun secukupnya ke dalam wadah kecil. Selanjutnya oleskan minyak ini memakai kain lap ke seluruh permukaan lemari. Anda mungkin perlu mengoleskannya sebanyak 2-3 kali lapisan agar hasilnya bagus.

Mineral Oil

Bahan lain yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat tampilan lemari kayu agar mengkilap adalah mineral oil. Minyak mineral merupakan berbagai campuran ringan yang tak berwarna dan tak berbau dari alkana tinggi yang berasal dari sumber mineral, terutama distilat minyak bumi. Minyak ini juga sering dinamakan baby oil. Ini merupakan minyak yang paling aman digunakan. Anda bisa memakainya dengan mengoleskan minyak ini ke permukaan lemari.

Pada dasarnya, kita memang membutuhkan minyak untuk mengkilapkan permukaan lemari kayu. Lapisan minyak yang menempel di permukaan kayu inilah yang membuat tampilannya mengkilap saat tertimpa pancaran sinar. Bahan-bahan di atas merupakan contoh bahan alami yang bisa Anda gunakan. Sedangkan untuk bahan alternatif, Anda bisa memakai oli mesin kendaraan. Oleskan oli pelumas yang masih baru ke permukaan lemari secara merata. Maka hasilnya, lemari pun akan terlihat mengkilap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Comment

Name

JagoanDekor.com

Kalkulator Dekor

Hitung Kebutuhan Anda

Ceritakan Keinginan Anda, Tim Kami Akan Segera Menghitungnya
POWERED BY
PT. PROSPERA TRITAMA KARYA
Home Toko Cart 0 Wishlist Akun Anda
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami kapan saja !
Shopping Cart (0)

No products in the cart. No products in the cart.